Minggu, 05 Agustus 2012

Simply Siomay



Sebenarnya dari dulu ingin buat siomay tapi takut gagal dan gak pede, padahal siomay salah satu kudapan favoritku. Kali ini karena pekerjaankulah yang membuat aku punya kesempatan untuk coba membuat kudapan yg lezat ini (thanks to my job ). Akhirnya setelah browsing sana sini dan kutak kutik resep yang ada akhirnya jadilah siomay sederhana yang legit punya. Ya...walaupun wajahnya tidak secantik yang dijual di resto2 tp rasanya gak kalah dengan siomay buatan resto. Buat kamu yang ingin buat siomay sendiri, nih aku bagi resepnya ya, supaya kita bisa buat sama2 dirumah. Jadi gak perlu lagi pergi ke resto dimsum hanya karena ingin makan siomay. Lagian kalo buat sendiri bisa jadi banyak dan puas makannya ( soalnya jadinya banyak heheheh )

Nih dia resepnya 


Bahan :
25 lembar kulit siomay siap pakai
200 gr udang, cincang halus
200 gr ayam giling
2 sdm tepung sagu
3 sdm minyak wijen
1 butir kuning telur
1 sdt garam, ½ sdt merica bubuk
1 sdm gula pasir
 1 batang wortel, parut
50 gr jamur kuping ( optional )
1 buah / 100 gr bengkuang, potong kotak2 kecil
2 batang daun bawang ( prei ), rajang

Cara Membuat ;
  1. Campur udang dan ayam, aduk rata. Tambahkan minyak wijen, sagu dan kuning telur, garam, merica dan gula. Aduk rata.
  2. Tambahkan wortel parut, jamur, bengkoang dan daun bawang.
  3. Ambil selembar kulit siomay, isi dengan 2 - 3 sdm adonan . Bungkus dan rekatkan.
  4. Kukus selama kurleb 15 menit.
  5. Angkat dan sajikan dengan sambal botol


Note : Sebelum kulit siomay diisi adonan, rendam di air lebih dulu kurleb 1 menit. Jika kulit tidak direndam sebelum diisi, maka hasilnya nanti kulit siomay akan keras bila keluar dari kukusan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar